Sabtu, 09 April 2011

Kebutuhan Formasi PNS Masih Dihitung

PNS

Berbeda dengan sebagian Kabupaten/Kota yang sudah mengajukan formasi CPNS 2011 ke pusat, hingga saat ini jajaran Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Padangpariaman masih terus melakukan penghitungan terkait penambahan formasi PNS di lingkungan Pemkab Padangpariaman. Pasalnya untuk formasi CPNS kali ini BKD Padang pariaman akan mengkaji betul jenjang pendidikan dengan kepangkatan yang tersedia agar tepat sasaran.

"Proses penghitungan yang dilakukan saat ini memang relatif lebih membutuhkan waktu, karena didalamnya tidak hanya menghitung jumlah formasi yang perlu ditambah tapi juga menyangkut kebutuhan formasi sesuai dengan jenjang pendidikan dan kepangkatan yang tersedia, namun demikian diperkirakan hasilnya sudah bisa masuk pada bulan ini juga," Papar Kepala BKD Pemkab Padangpariaman, Muhadek Salman.

Muhadek menegaskan, ke depan sistem pendidikan yang diikuti oleh para PNS akan diatur secara khusus melalui peraturan bupati. Hal itu disebabkan selama ini sistem pendidikan yang diikuti PNS lebih terkosentrasi pada bidang atau kualifikasi pendidikan tertentu saja.

Akibatnya terjadi penumpukan pada bidang tertentu. Sementara untuk formasi yang lain justru tidak terisi semestinya sesuai kualifikasi pendidikan yang dibutuhkan. "Lantaran kurang memplajari jenjang pendidikan dan formasi yang kosong CPNS yang drekrutter kadang tidak sesuai dengan kemampuan yang diharapkan," ungkapnya.

Sementara dengan meningkatnya kualifikasi pendidikan tersebut juga berakibat meningkatnya penyesuaian kepangkatan. "Karena itulah ke depan sistem kependidikan yang ditempuh oleh PNS selanjutnya akan diatur secara khusus melalui peraturan bupati," ungkapnya.

[ Red/Husnal Hayati /courtesy: padang-today.com]

0 komentar:

Posting Komentar